Kopi dalam Kehidupan Seorang Blogger



Blogger memang salah satu pekerjaan yang sulit untuk dipahami banyak orang awam. Bahkan dalam institusi pun blogger masih sangat asing, dan terkadang pegawai kelurahan dengan mudahnya mengganti profesi blogger ini menjadi wiraswasta. Padahal blogger juga beragam, tidak harus bekerja sendiri, kadang juga ikut sebuah payung instansi.

Dalam kehidupan blogger sendiri, yang namanya kopi adalah hal yang lumrah. Kopi ini memang sering sekali dikaitkan dengan sebuah nilai dari produktivitas. Semakin banyak cangkir yang dihabiskan, maka semakin bagus kualitas pekerjaannya. Sebagai seorang blogger, saya juga terkadang mengkonsumsi kopi, namun tidak sampai dalam penggemar berat kopi.

Selain menghilangkan rasa kantuk, ada banyak khasiat kopi lainnya yang bisa kamu temukan. Apa saja itu? Berikut ulasannya.

Memperbaiki mood 
Salah satu manfaat kopi bagi seorang blogger adalah memperbaiki mood. Kadang nih saat di tengah jalan kita terpikir sebuah ide yang akan ditulis. Namun, sesaat sesampainya di depan laptop, tiba-tiba mood jadi jelek dan malas menulis. Nah, di sini letak peran kopi dalam memperbaiki mood seorang blogger.

Seduhlah kopi segelas, lalu seruput pelan-pelan. Kepala rasanya akan relaks dan ide-ide bagus muncul. Setelah itu, maka segera tulis kerangka dari ide yang terlintas di kepala. Kamu tidak percaya kopi bisa memperbaiki mood? Silakan coba ketika mood kamu jelek saat akan mengerjakan sesuatu.

Menurunkan Berat Badan 
Selain memperbaiki mood, kopi dapat menurunkan berat badan. Pasalnya memang di dalam kopi sendiri mengandung zat kafein yang berguna untuk meningkatkan metabolisme tubuh. Dengan meningkatkan metabolisme tubuh, maka tubuh akan lebih cepat membakar karbohidrat dan lemak yang ada di dalam tubuh. Maka dari itu, dengan mengkonsumsi kopi bisa menurunkan berat badan. Kopi ini juga sangat cocok dijadikan teman untuk kamu yang sedang dalam program diet.

Mengurangi Nafsu Makan
Selain meningkatkan metabolisme tubuh, ternyata kopi ini juga bisa mengurangi nafsu makan. Hal ini terjadi karena kopi sendiri memang rasanya pahit, sehingga cenderung menekan keinginan untuk makan atau menikmati cemilan.

Kamu bisa melihatnya sendiri, rata-rata orang yang suka kopi adalah orang yang berbadan kurus. Hal ini karena lidah mereka sudah keburu pahit dan sudah tidak lagi ingin makan dalam jumlah yang banyak.

Itulah beberapa khasiat kopi yang bisa kamu dapatkan. Jadi, jika kamu adalah seorang blogger yang suka minum kopi, bisa dipastikan kamu akan bertubuh langsing.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar