Cara Memilih Tas Wanita Sesuai dengan Bentuk Tubuh



Banyak wanita yang tergoda untuk membeli tas branded atau tas import untuk bekerja hanya berdasarkan brand atau karena hanya ikut-ikutan setelah melihat temannya terlihat cantik ketika menenteng tas baru. Padahal, setiap wanita memiliki ukuran, bentuk, hingga tinggi yang berbeda-beda. Jadi, teman Anda terlihat cantik ketika menggunakan tas baru, belum tentu akan terlihat sama ketika Anda gunakan. Sama seperti pakaian, tas juga bisa mempengaruhi penampilan.

Umumnya, ketika kita memilih tas, memilih tas yang bentuknya berkebalikan atau berlawanan dengan jenis tubuh yang kita miliki adalah yang paling tepat. Misalnya, kalau Anda punya tubuh langsing dan tinggi, Anda akan lebih cocok menggunakan tas berbentuk sedikit membulat atau dengan sudut-sudut yang tidak terlalu tegas. Sebaliknya, kalau Anda punya tubuh pendek, Anda akan terlihat lebih menarik kalau menggunakan tas yang punya sudut-sudut tegas dan kaku.

Tips memilih tas wanita sesuai dengan bentuk tubuh 

Kurus dan tinggi  
Tas wanita yang cocok dengan bentuk tubuh seperti ini adalah tas yang berukuran sedikit lebar. Ukuran lebarnya harus lebih panjang daripada ukuran tingginya. Sebaliknya, hindari memilih tas yang terlalu pendek. Hindari juga memilih tas bahu dengan tali yang pendek karena itu bisa bikin Anda terlihat jadi terlalu jangkung. Tapi kalau Anda punya tubuh kurus dan tidak terlalu tinggi, memilih tas bahu untuk bekerja yang bertali pendek bisa jadi opsi untuk membuat Anda agar terlihat sedikit lebih tinggi.

Kalau Anda bertubuh kecil dan mungil, Anda cocok menggunakan... 
Hindari menggunakan tas bahu yang talinya panjang karena akan membuat Anda terlihat makin pendek. Hindari juga memilih tas yang berukuran terlalu besar karena akan membuat Anda terlihat lebih gemuk. 

Pilihan tas yang tepat untuk wanita gemuk 
Kalau Anda punya tubuh yang berisi, pilihlah tas berstruktur besar yang bisa mengimbangi lekuk tubuh Anda. Jangan membawa tas yang terlalu kecil karena akan membuat Anda terlihat semakin besar. Kalau Anda suka dengan tas-tas yang bermotif, hindari memilih tas dengan motif yang kecil-kecil.

Memilih model tas yang tepat 
Tas seperti apa yang cocok buat Anda? Apakah tas bahu (shoulder bag) atau tas jinjing (handheld bag)? Tas sengaja diciptakan dalam berbagai bentuk, gaya, warna, dan menggunakan bahan yang berbeda-beda. Karena tas dirancang tidak hanya untuk mengakomodasi barang-barang Anda, melainkan juga sebagai pelengkap fashion.

1. Tas bahu.
Merupakan tas yang paling umum digunakan oleh perempuan untuk membawa dompet, kunci ponsel, buku, kosmetik, dan lain-lain.

2. Tas jinjing. Dirancang untuk dipegang dengan tangan, biasanya bentuknya tidak terlalu besar, begitu juga dengan barang-barang yang bisa dibawa di dalamnya, umumnya tidak terlalu banyak. Biasanya berukuran lebih kecil dibandingkan dengan tas bahu. Memilih antara tas bahu atau tas jinjing? Sangat tergantung pada kebutuhan atau barang-barang yang akan Anda bawa untuk bekerja, serta tergantung pada selera masing-masing. jika Anda merasa lebih nyaman dengan tas bahu, jangan ragu-ragu untuk mencari dan membeli tas bahu sesuai tips di atas.

Tips membeli tas wanita untuk bekerja Jika Anda tertarik membeli sebuah tas branded atau tas impor yang harganya lumayan mahal, pastikan Anda memilih yang kira-kira akan sering Anda pakai. Karena, pasti rugi rasanya kalau udah beli tas mahal-mahal ternyata hanya disimpan saja di dalam lemari saja.

Kalau Anda tertarik untuk membeli tas yang tidak terlalu mahal, yang bisa Anda gunakan sehari-hari, Anda bisa memilih tas berwarna hitam atau coklat. Kemudian tambahkan juga ke dalam daftar list belanja Anda tas-tas yang punya gaya funky atau metalik untuk bereksperimen.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar