Resmi Diluncurkan di Indonesia, Apa Spesifikasi Unggulan Honor 8A?

Honor merupakan salah satu vendor smartphone yang bisa dikatakan berhasil mengambil hati pengguna smartphone di Indonesia dengan berbagai keunggulan yang dimilikinya. Harganya yang terjangkau juga menjadi alasan kenapa banyak orang yang mengincarnya. Beberapa waktu lalu, tepatnya 27 Februari 2019 lalu, anak perusahaan dari Huawei ini meluncurkan produk terbarunya di pasar tanah air, yaitu Honor 8A.



Acara launching di adakan di salah satu gedung di Jakarta dan berhasil memikat banyak orang. Mulai dari body-nya yang trendy hingga fitur-fitur yang dimilikinya, membuatnya dinilai bisa bersaing dengan produk kompetitor lainnya. Untuk semakin menyukseskan penjualan Honor 8A di Indonesia, produk asal China ini mengikat Shopee sebagai marketplace online agar pecinta Honor bisa membelinya langsung secara online dengan mengikuti program Flash Sale-nya. Kamu yang penasaran dengan spesifikasi apa yang dimiliki keluaran Honor terbaru ini, simak terus ulasannya di bawah ini. Desain bodi yang dimilikinya tidak seperti smartphone murahan meskipun harganya hanya Rp 1.899.000. Dengan menggunakan desain tekstur ganda yang cantik, membuatnya terkesan klasik dan trendy. Ada 2 pilihan warna yang dihadirkan di Indonesia, yakni biru dan hitam.



Layarnya yang mengaplikasikan gaya poni Dewdrop 6.09 inch, menjadikannya terlihat seperti smartphone flagship dengan bordernya yang dibuat sangat tipis pada 3 sisinya. Terdapat fitur khusus yang dihadirkan pada layarnya yang bisa mengurangi cahaya sinar biru, sehingga meminimalisir kerusakan mata penggunanya akibat cahaya yang dipaparkan oleh layar tersebut terus menerus.

Mengenai prosesornya, chipset yang ditanam pada Honor 8A menggunakan 8 Core MT6765 yang mempunyai frekuensi yang tinggi, bahkan kecepatannya mencapai 2.3 GHz. Belum lagi ditambah RAM yang besar hingga 3 GB yang membuatnya semakin gahar seperti kelas flagship.

Keunggulan yang dimiliki Honor 8A lainnya yaitu teknologi speakernya yang belum pernah digunakan pada generasi sebelumnya. Dual suspensi yang digabung dengan speaker smartphone membuat suara yang dihasilkannya menjadi semakin lebih besar tapi masih dalam keadaan yang sangat jernih. Hasil suara tersebut sangat berbeda dengan generasi sebelumnya yang suaranya kurang besar.

Kalau kamu suka mendengarkan radio, pada Honor 8A juga sudah dilengkapi dengan fitur FM Radio yang bisa kamu gunakan di mana saja dan kapan pun tanpa harus menggunakan kabel lagi. Tentu saja hal ini menjadi suatu keunggulan tersendiri karena biasanya saat mau mendengarkan radio, kamu harus mencolokan kabel earphone dulu untuk menggunakan fitur radio. Tapi untuk smartphone ini kamu tidak diharuskan menggunakan kabel.

Sedangkan untuk memori internalnya, Honor 8A mempunyai memori internal sebesar 32 GB. Kapasitas memori tersebut masih bisa ditambahkan hingga 512 GB dengan memakai Micro SD. Tidak usah mencabut salah satu kartu SIM, karena diberikan ruang sendiri untuk memasukkan kartu memori eksternalnya. Jadi kamu bisa menggunakan kedua SIM untuk keperluan mobile kamu.

Mengenai kameranya pun tidak kalah dengan smartphone flagship lainnya, karena resolusi kamera belakang yaitu 13 MP dengan bukaan Aperture F/1.8, sehingga foto malam hari tetap mendapatkan hasil yang memuaskan, apalagi pada latar belakangnya tetap akurat. Sedangkan kamera depannya beresolusi 8 MP yang tetap menghasilkan jepretan objek yang cantik dan spektakuler.

Kamera depannya pun juga sudah dilengkapi dengan fitur pemindai wajah, sehingga kamu bisa menggunakannya untuk sistem keamanannya. Fitur Face Unlock tersebut pun masih bisa kamu gunakan meski cahaya sekitar sangat redup. Fitur Honor 8A itu juga bisa mengidentifikasi sekitar 1.000 wajah yang berbeda secara tepat dan akurat.

Untuk kamu yang suka menggunakan smartphone seharian, Honor 8A cocok menjadi teman kamu karena daya baterainya mencapai 3020 mAH. Apalagi dengan menggunakan prosesor dan EMUI yang hemat daya, baterainya akan bertahan seharian tanpa harus kebanyakan mengisi dayanya.

Di mana kamu bisa mendapatkan smartphone Honor 8A yang penuh dengan berbagai macam keunggulan tersebut? Kamu bisa membelinya secara online melalui online store Shopee di program Super Brand Day 28 Maret 2019 nanti, dapatkan penawaran menarik dari Honor Indonesia untuk setiap produk Honor termasuk Honor 8A, ada hadiah menariknya loch. Yuk siapkan dirimu mulai dari sekarang juga.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar