Bolehkan Olahraga Saat Haid? Apakah Aman? Simak Penjelasan Berikut


Menstruasi atau haid secara normal dialami oleh wanita yang merupakan hasil dari peluruhan lapisan dinding rahim yang biasanya siklusnya berlangsung sekitar 28 hari. Mungkin kamu bertanya-tanya boleh nggak sih kita olahraga saat menstruasi? Jawabannya tentu boleh dong. Kenapa? Berolahraga pada saat menstruasi merupakan hal yang normal dan hal yang wajar dan justru dianjurkan untuk mengurangi rasa nyeri.

Mengapa Olahraga Sata Haid Sangat dianjurkan?
Ternyata olahraga lari dapat mengatasi rasa nyeri ketika menstruasi lho. Cara mengatasi dismenore saat lari bisa dilakukan dengan cara yang sangat mudah, asalkan kamu melakukannya dengan langkah yang baik dan benar. Berolahraga saat haid dapat meningkatkan produksi dari hormon endorfin. Hormon endorfin ini merupakan hormon yang dapat mengurangi rasa kram.

Melakukan olahraga saat menstruasi juga dapat mengurangi pelepasan prostaglandin yang berfungsi untuk kontraksi otot. Dengan berolahraga kamu dapat menerapkan sikap dan mood kamu. Untuk kamu para wanita yang mengalami pusing ataupun kram yang berlebihan pada saat menstruasi, kamu harus pintar-pintar untuk memilih jenis olahraga yang sesuai.

Jenis Olahraga yang Tepat Ketika Sedang Haid
Ada banyak jenis olahraga yang bisa kamu lakukan ketika sedang haid loh, misalnya seperti berikut ini:

1. Stretching otot perut dan otot punggung
Kamu bisa melakukan olahraga ini secara rutin ketika sedang menstruasi. Olahraga ini akan sangat membantu kamu supaya bisa meredakan rasa yeri pada perut.

2. Melakukan yoga
Yoga tidak hanya untuk merileksasikan pikiran saja, namun yoga sangat membantu kamu untuk menghilangkan kram perut yang disebabkan karena menstruasi.

3. Melakukan aerobik exercise
Olahraga aerobic ternyata juga dapat mengurangi rasa nyeri akibat haid loh, untuk itu jangan takut melakukan olahraga ya, meskipun sedang haid, karena kondisi haid justru sangat baik untuk melakukan olahraga.

Ternyata menghilangkan rasa nyeri akibat haid tidak hanya dengan melakukan ketiga olahraga yang ada di atas saja, Anda juga bisa mengatasinya dengan Ifree yang mana ini merupakan pad khusus untuk wanita yang membantu meredakan nyeri pada saat haid. Cara pemakaiannya sangat mudah karena hanya tinggal di tempel saja dan akan memberikan efek hangat pada area perut. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi ifreeindonesia.com.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar